Jumat, 13 November 2015

Organisasi Sosial ( Karang Taruna )



KARANG TARUNA

            Karang taruna adalah organisasi social yang beranggotakan pemuda pemudi . dalam karang taruna biasanya terdapat beberapa pengurus seperti  ketua, wakil , sekretaris dan bendahara
            Banyak kegiatan karang taruna  yang bersifat  positif antara lain seperti olahraga, kesenian , bakti social dll.


Ø  Kelebihan Karang Taruna
-          Sebagai wadah untuk pembinaan setiap remaja di lingkungan
-          Sebagai tempat berkumpul positif bagi para remaja
-          Karna kreativitas setiap remaja , dapat melakukan berbagai kegiatan kegiatan positif

Ø  Kekurangan Karang Taruna
-          Biasanya karang taruna kurang di minati bagi para pemuda di zaman sekarang , karna terlihat seperti membuang-buang waktu . padahal karang taruna sendiri sebagai tempat berkumpul serta pembinaan bagi setiap remaja
-          Ada beberapa remaja yang kurang berorganisasi , dalam artian hanya sekedar ikut ikutan tapi tidak pernah ikut membantu di setiap kegiatan

Ø  Konflik yang sering terjadi di karang taruna
Konflik yang paling sering dirasakan dalam karang taruna ialah perbedaan pendapat dan tidak kompaknya remaja remaja dalam melaksanakan kegiatan.
Biasanya terjadi saat ada rapat karang taruna , kurangnya komunikasi pada saat berinteraksi untuk mengemukaan pendapat, sehingga rapat tersebut berjalan tidak semestinya dan tidak dapat menemukan kesimpulan  dari materi yang dibahas saat rapat.

Ø  Pengaruh dari konflik
Pengaruh dari konflik  dalam karang taruna dapat menyebabkan tidak kompaknya setiap anggota karang taruna di dalam setiap kegiatan .
      Banyak juga yang lari dari tanggung jawab , lebih mementingkan kesibukan kesibukan yang tidak penting diluar sana  seakan terlihat tidak peduli dengan keadaan karang taruna/ organisasi yang di ikutinya .
      Dan mungkin dapat terjadi perpecahan setiap anggota , ketua karang taruna harus berperan lebih kepada anggota anggotanya memotivasi lagi untuk lebih berpartisipasi kedalam organisasi yang sangat positif ini , untuk mencegah terjadinya konflik dalam organisasi tersebut

Ø  Analisis

Karang taruna merupakan wadah positif bagi remaja , seharusnya setiap organisasi harus menjalin komunikasi yang baik bagi setiap anggotanya . sehingga memperkecil terjadinya konflik .

            Sebaiknya karang taruna di isi dengan kegiatan kegiatan positif dan kreativ , jadi bila ada remaja  yang tadinya kurang tertarik dengan melihat  kegiatan kegiatan tersebut mereka akan ikut dalam organisasi karang taruna .



NAMA : Purwanto Priyo Utomo
NPM    : 18114558
KELAS: 2KA34
TUGAS:Teori Organisasi Umum 2 # (SoftSkill)  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar